Balai pengobatan umum (BP UMUM) Puskesmas RANAP Cibugel merupakan salah satu dari jenis layanan di puskesmas yang memberikan pelayanan kedokteran umum berupa pemeriksaan kesehatan, pengobatan dan penyuluhan kepada pasien atau masyarakat agar tidak terjadi penularan dan komplikasi penyakit, serta meningkatkan pengetahuan dan kesadaran masyarkat dalam bidang kesehatan.
Pelayanan kesehatan dilakukan oleh dokter dan perawat yang memiliki sertifikat dan kompetensi yang dibutuhkan untuk pelayanan kesehatan primer dan terus dilakukan upaya pengembangan kemampuan dari masing-masing personil dalam bentuk keikutsertaan dalam berbagai seminar dan pelatihan demi meningkatkan kerjasama tim di dalam balai pengobatan umum. Dalam menjalankan fungsinya, balai pengobatan terintegrasi dengan seluruh unit pelayan lainnya di puskesmas (Poli Gigi, Poli KIA, Konsultasi, Apotek, Lab dan Gizi)
Pelayanan BP Umum melayani pasien umum maupun peserta BPJS, KIS, Jamkesmas, Jamkesda, SPM yang faskes 1 nya di UPTD Puskesmas Rawat Inap Cibugel, namun beberapa tindakan pelayanan dapat terkena biaya sesuai aturan yang berlaku.
Untuk pendaftaran peserta BPJS gratis dan peserta Umum dikenakan tarif Rp.10.000 bila yang diberikan hanya tindakan pengobatan saja.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar